Bayer Leverkusen

Bundesliga: Leverkusen Menang Comeback, Bayern Munich Justru Kalah

Bayer Leverkusen semakin menegaskan kelayakan mereka sebagai penantang gelar Bundesliga untuk musim 2023/2024.

Pasalnya, pada Minggu (21/1), mereka berhasil meraih kemenangan berharga atas RB Leipzig dengan skor 3-2. Ya, hasil ini memiliki nilai lebih karena diraih setelah sempat tertinggal terlebih dahulu.

Bayer yang bermain sebagai tamu di Red Bull Arena dibobol oleh Xavi Simons pada menit ketujuh.

Mereka sempat menyamakan kedudukan melalui Nathan Tella pada menit 47, tetapi Lois Openda membawa RB Leipzig kembali memimpin pada menit 56.

Kemudian, Jonathan Tah mencetak gol pada menit 63 untuk membuat skor kembali imbang.

Puncaknya, secara dramatis, mereka bisa memastikan kemenangan melalui gol Piero Hincapie pada menit 90+1.

Hasil ini membuat tim asuhan Xabi Alonso tersebut menjaga rekor tidak terkalahkan mereka di seluruh kompetisi pada musim ini.

Di Bundesliga, mereka memimpin dengan 48 poin, unggul tujuh angka dari sang juara bertahan, Bayern Munich.

Baca juga: Carlo Ancelotti Ungkap Kunci Kesukesan di Real Madrid

Pada saat Leverkusen meraih kemenangan epik di atas, Bayern justru harus menelan kekalahan dari Werder Bremen dengan skor 0-1.

Menariknya, mereka yang bermain di kandang sendiri, Allianz Arena, dibobol oleh mantan pemain Bayer, Mitchel Weiser, pada menit 59.

Bagi Bayern, ini menjadi kekalahan kedua mereka di Bundesliga pada musim ini. Kemudian, ini menjadi kekalahan perdana mereka saat tampil di rumah sendiri.

Tim asuhan Thomas Tuchel memiliki satu pertandingan simpanan, yaitu melawan Union Berlin yang akan digelar pada Kamis (25/1) dini hari WIB.

Jika berhasil menang, mereka pun bisa memangkas jarak menjadi empat poin saja.

Angka tersebut jelas terbilang kecil jika melihat pengalaman pada musim lalu.

Seperti diketahui, Bayern menjadi juara hanya berkat keunggulan selisih gol saja dari Borussia Dortmund dan memastikan gelar pada pertandingan terakhir.

Namun, melihat konsistensi yang lebih militan yang dimiliki Bayer Leverkusen, mampukah mereka menghancurkannya? Atau Bayer Leverkusen bisa mengangkat trofi Bundesliga untuk pertama kalinya sepanjang sejarah? Menarik untuk ditunggu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *