Kylian Mbappe

Kylian Mbappe Belum Buat Keputusan Soal Masa Depan

Kylian Mbappe menyatakan bahwa dirinya belum memutuskan apakah akan bertahan bersama Paris Saint-Germain atau tidak untuk musim depan.

Seperti diketahui, kontrak pemain berusia 25 tahun ini memang akan berakhir pada musim ini.

Pada awal musim, dirinya dan klub sempat berkonflik. Pasalnya, ia menolak untuk melakukan perpanjangan kontrak. Dampaknya, Mbappe bisa saja pergi secara gratis untuk musim depan.

Namun, mereka akhirnya berdamai dan Mbappe memilih bertahan. Dalam kesepakatan tersebut, Mbappe dilaporkan tidak akan mendapatkan uang sebesar 100 juta euro jika memilih untuk pergi secara gratis.

Terlepas dari itu semua, kapten tim nasional Prancis ini menegaskan bahwa dirinya belum memikirkan itu semua.

Ia masih fokus pada musim ini demi bisa mempersembahkan lebih banyak gelar untuk Le Parisien.

Baca juga: Wolverhampton Wanderers Kembali Pinjamkan Fabio Silva

Ya, pada Kamis (4/1) dini hari WIB, mereka baru saja mengangkat Piala Super Prancis setelah mengalahkan Toulouse dengan skor 2-0.

Mbappe bahkan mencetak satu gol dan satu gol lain dibuat oleh Lee Kang-in.

Menurut Mbappe, jika ia telah memiliki keputusan sekarang, ia pasti sudah mengumumkannya. Pasalnya, baginya, tidak ada gunanya menunda sesuatu jika telah memiliki keputusan.

“Saya belum membuat keputusan. Dengan kesepakatan yang saya lakukan bersama presiden (PSG) pada musim panas, keputusan saya tidaklah penting karena kami mampu menjaga semua pihak serta ketenangan agar klub bisa menghadapi tantangan yang akan datang yang merupakan hal terpenting,” ungkapnya dikutip ESPN.

“Jadi, kami akan menyatakan bahwa keputusan adalah urusan kedua. Jika saya tahu apa yang akan saya lakukan, mengapa menunggu? Itu tidak masuk akal. Namun, seperti yang saya katakan, yang terpenting adalah gelar,” pungkas Mbappe.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *